Cara Membuat Beserta Resep Kue Kering Lebaran 2013

Inilah resep kue kering lebaran buat kawan semua yang ingin membuat sendiri kue kering untuk lebaran 2013 ini. Maka dari itu, simak resepnya dibawah ini:

Apel Keju

Bahan:

  • 100 gr mentega/ margarin
  • 50 gr Gula halus
  • 50 gr keju edam, parut
  • 1 kuning telur
  • 175 gr tepung terigu
  • 2 Kuning telur, untuk olesan

Untuk Selai Apel

  • Buat selai apel: kupas apel, buang biji dan bagian tengah yang keras, lalu blender bersama air dan gula pasir hingga halus. Masak hingga kental dan tidak berair.
  • Kocok mentega, gula, keju, dan telurmenggunakan mixer hingga mengembang
  • Masukkan tepung, aduk dengan spatula hingga rata
  • Ambil 1 sdt adonan tepung, letakkan diatas selembar plastik, lalu pipihkan. Isi dengan ½ sdt selai apel di tengahny. Tutup kembali dengan adonan dan bentuk menjadi apel

Kuntum Mawar

Bahan:

  • 100 gr mentega/ margarin
  • 50 gr Gula Halus
  • 50 gr kacang mete, panggang dan haluskan
  • 3-4 tetes pewarna merah muda
  • 1 Kuning telur
  • 125 gr tepung terigu
  • Selai sesuai selera

Cara membuat

  • Kocok mentega, gula, kacang mete, telur, dan pewarna jadi satu dengan menggunakan mixer
  • Masukkan tepung terigu, aduk dengan spatula hingga rata.
  • Ambil sedikit adonan, letakkan di atas selembar plastik. Pipihkan, letakkan sedikit selai diatasnya. Tutup selai dengan adonan, lalu bulatkan, sisihkan.
  • Bentuk 4 kelopak bunga mawar yang kecil-kecil dan tempelkan pada sisi adonan yang sudah dibulatkan hingga membentuk kuntum mawar. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis
  • Letakkan di atas loyang, panggang dengan api sedang hingga matang dan garing. Angkat, biarkan dingin. Simpan dalam wadah kedap udara

Merpati Nanas

Bahan:

  • 125 gr mentega/margarin
  • 75 gr Gula halus
  • ½ sdt vanilli Bubuk
  • 1 Butir Kuning telur
  • 200 gr tepung terigu
  • 2 Kuning telur, untuk olesan
  • 1 sdm kismis, potong-potong untuk matanya
  • 2 Buah cherry merah, potong-potong untuk paruhnya

Untuk selai nanas

  • 400 gr nanas, parut
  • 50 gr Gula pasir

Cara membuat

  • Baut selai nanas: masak nanas parut dan gula pasir hingga mengental dan tidak berair
  • Kocok mentega, gula, vanilli, dan kuning telur dengan mixer hingga mengembang
  • Masukkan tepung, aduk dengan spatula hingga rata
  • Ambil +- 1 sdt adonan, letakkan diatas selembar plastik, lalu pipihkan. Beri ½ sdt selai nanas, tutup dengan adonan, lalu dibentuk bulat lonjong hingga menyerupai burung
  • Ambil sedikit adonan, buat bentuk bulatan kecil, tempelkan ke adonan berisi selai hingga meneyrupai kepala burung
  • Olesi permukaan adonan yang sudah dibentuk dengan kuning telur, lalu tempelkan kismis sebagai mata burung, dan cherry sebagai paruhnya. Kalau cherry dan kismis tidak menempel, olesi bagian tersebut dengan kuning telur
  • Ambil gunting kecil yang runcing ujungnya, gunting permukaan burung dengan hati-hati hingga membentuk bulu-bulunya. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis
  • Panggang adonan yang sudah dibentuk dalam oven dengan api bawah yang kecil 45 menjit hingga matang dan garing. Angkat, dan biarkan dingin. Simpan dalam wadah yang kedap udara

sumber: the kaltara

Posted in Entertaintment | Tagged , , | Leave a comment

Puasa Ramadhan 2013 Akhirnya Tiba

Puasa Ramadhan 2013 akhirnya tiba – siapa yang sudah gak sabar menunggu bulan ramadhan? tentunya saat ini merasa senang karena bulan yang dinanti-nanti telah tiba. Ramadhan adalah bulan yang penuh hikmah, maka dari itu saya mengucapkan “Selamat menunaikan ibadah puasa 2013 atau 1434H. Semoga amal ibadah kita di bulan yang penuh hikmah ini mendapat ridha Allah.

jadwal puasa ramadhan 2013, jadwal imsakiyah 1434H

Mengiringi bulan indah ini, tentunya akan bermanfaat sekali jika kita mengetahui jadwal imsakiyah sehari hari. Maka dari itu sobat bisa melihat lengkap jadwal di seluruh wilayah Indonesia tinggal cetak dan di tempel jadwal puasa ramadhan 2013 nya.

Selain itu ketika berbuka alangkah baiknya mempersiapkan hidangan yang lezat menggugah selera. So, simak juga disini menu buka puasa yang bisa menginspirasi anda semua. Namun sesuaikan dengan kondisi kantong, hehehee.

Nah, yang terakhir, bagi sobat yang lupa atau belum hafal betul doa saat berbuka bisa menyimak disini doa buka puasa dan doa sahur. Dengan informasi tersebut semoga puasa kita di bulan suci ramadhan ini semakin nikmat. Wassalam

sumber artikel

Posted in Berita | Tagged , , , | Leave a comment

Koleksi Kata Motivasi Tokoh Terkenal

Koleksi Kata Motivasi Tokoh Terkenal dari penjuru dunia. Ada kalanya semangat seseorang tiba-tiba kendor dan hilang harapan. Maka motivasi diri adalah hal terpenting agar kita bisa kembali ke jalur semula. Motivasi diri bisa dilakukan dengan cara konsultasi dengan pakar motivator yang membutuhkan biaya besar atau memotivasi diri sendiri dengan membaca referensi seperti kata-kata motivasi dari orang-orang sukses di dunia.

Berikut ini adalah koleksi kata motivasi yang bisa anda gunakan.

“pengetahuan diperoleh dengan belajar, kepercayaan dengan keraguan, keahlian dengan berlatih, dan cinta dengan mencintai” oleh Thomas Szasz-psikiater asal Hungaria.

“esensi menjadi manusia adalah ketika seseorang tidak mencari kesempurnaan” oleh George Orwell-Novelis Inggris.

“pekerjaan hebat tidak dilakukan dengan kekuatan, tapi dengan ketekunan dan kegigihan” oleh Samuel Jhonson-kritikus Inggris.

Seorang pendengar yang baik mencoba memahami sepenuhnya apa yang dikatakan orang lain. Pada akhirnya mungkin saja ia sangat tidak setuju, tetapi sebelum ia tidak setuju, ia ingin tahu
dulu dengan tepat apa yang tidak disetujuinya. (Kenneth A. Wells)

Seorang pria sudah setengah jatuh cinta kepada wanita yang mau mendengarkan omongannya dengan penuh perhatian. (Brenden Francis)

Kebahagian hidup yang sebenarnya adalah hidup dengan rendah hati. (W.M. Thancheray)

22.3×25 Watt ≠ 75 Watt
Sebuah bola lampu berukuran 75 watt kelihatan bersinar lebih terang dibandingkan dengan tiga buah bola lampu 25 Watt yang dinyalakan bersamaan.

Dari semua hal, pengetahuan adalah yang paling baik, karena tidak kena tanggung jawab maupun tidak dapat dicuri, karena tidak dapat dibeli, dan tidak dapat dihancurkan. (Hitopadesa)

Bila orang mulai dengan kepastian, dia akan berakhir dengan keraguan. Jika orang mulai dengan keraguan, dia akan berakhir dengan kepastian. (Francis Bacon)

Cuma sedikit orang yang menginginkan kebebasan, kebanyakan hanya menginginkan seorang tuan yang adil. (Gaius Sallatus Crispus)

Tak diinginkan, tak dicintai, tidak diperhatikan, dilupakan orang, itu merupakan derita kelaparan yang hebat, kemiskinan yang lebih besar daripada orang yang tak bisa makan. Kita harus saling merasakan hal itu. (Ibu Teresa)

Pengalaman bukan saja yang telah terjadi pada diri Anda. Melainkan apa yang Anda lakukan dengan kejadian yang Anda alami. (Aldous Huxley)

Demikianlah beberapa kata yang bisa dimanfaatkan untuk motivasi hidup diri. Semoga memberi manfaat dan bisa membangkitkan semangat hidup anda.

Posted in Kata Kata | Tagged , | Leave a comment

Download Gratis Mozilla Firefox Terbaru 2013 Versi 19

Gratis Download Mozilla Firefox  versi 19 2013 Terbaru – Para pengguna komputer yang sering online pasti tau dengan browser populer satu ini, yaitu Mozilla Firefox . Browser yang dikenal dengan kecepatan, kesetabilan, serta memiliki jutaan pengguna di seluruh dunia. Mozilla firefox sendiri memiliki dukungan berbagai plugin atau Add Ons yang dapat memudahkan pengguna dalam meningkatkan produktifitas.

Para pengguna Mozilla Firefox juga tidak heran dengan yang namanya update terbarunya. Pengguna akan senantiasa memerlukan update terbaru dari mozilla untuk versi terbarunya. Biasanya ada pembenahan bugs atau celah dari sisi keamanan, maka dari itu pengguna harus update mozilla firefoxnya ke versi terbaru. Maka dari itu untuk memudahkan kawan semua saya share link download mozilla firefox terbaru ini.

Semoga kawan semua tidak mengalami kesuliatan untuk mendapatkan update terbarunya. Sumber di dapat dari portal mint.

Posted in Techno | Tagged , , | Leave a comment